Mesin Egg Roll

Apa Itu Mesin Egg Roll?
Salah satu makanan yang sedang banyak digemari saat ini, terutama oleh anak-anak dan remaja adalah egg roll. Yang dimaksud dengan egg roll di sini adalah makanan berupa sosis yang dibalut telur, kemudian dimakan dengan cocolan aneka saus, seperti saus tomat, saus sambal, atau mayonnaise.

Jadi, egg roll dalam hal ini bukanlah kue semacam “semprong modern” seperti yang digunakan oleh sebuah merek snack dalam kemasan yang biasa dijumpai di supermarket. Egg roll yang hanya dibuat dari telur dan sosis ini termasuk makanan yang bisa dijadikan teman makan nasi atau disantap langsung dan cukup mengenyangkan, bukan makanan ringan seperti semprong.

Sosis merupakan bahan makanan yang sudah siap pakai, tetapi bisa diolah kembali dengan berbagai macam cara untuk menghasilkan makanan baru yang lebih enak lagi. Bisa dicampurkan ke dalam sayur sup, dibuat tumisan, dibakar atau dipanggang, juga bisa dibuat menjadi egg roll atau dikenal juga dengan nama sosis telur atau sotel.

Sosis bisa dibuat dari daging ayam maupun daging sapi. Agar rasanya lebih bervariasi, untuk membuat egg roll sebaiknya gunakan sosis sapi, karena akan dicampur dengan telur ayam. Egg roll bisa dinikmati sebagai kudapan yang disantap dengan tambahan saus sehingga rasanya menjadi lebih nikmat.
1. Spesifikasi Mesin Egg Roll Ramesia
Mesin pembuat egg roll Ramesia dibuat untuk membantu Anda yang ingin mencoba menjalankan bisnis kuliner berupa egg roll. Anda bisa menggunakan mesin egg roll listrik dari Ramesia dengan tipe ETDC10. Mesin ini memiliki kualitas yang dijamin bagus dengan spesifikasi sebagai berikut:

Ukuran Mesin
Ukuran mesin egg roll listrik tipe Listrik ETDC10 ini tidak terlalu besar, sehingga ini cocok untuk digunakan untuk mendukung usaha kecil Anda karena tidak membutuhkan tempat luas untuk menyimpannya. Detail ukuran mesin ini adalah panjang 41 cm, lebar 21 cm, dan tinggi 23,5 cm.

Berat Mesin
Dengan ukuran yang minimalis, mesin egg roll ini memiliki bobot yang cukup ringan, yaitu hanya 3.9 kg, jauh lebih ringan dibandingan dengan mesin sejenis. Bobot yang ringan membuat mesin ini sangat mudah dipindahkan. Jika Anda menggunakan gerobak atau stand untuk berjualan, tidak perlu repot menyimpan atau memindahkannya.

Jumlah Lubang
Mesin egg roll didesain dengan 10 buah lubang tempat memasukkan bahan-bahan pembuat egg roll, yaitu telur dan sosis.

Bahan Mesin
Untuk menambah kemudahan dan menjamin kebersihannya, mesin egg roll Ramesia dibuat dari bahan berkualitas. Badan mesin dibuat dari stainless steel, sedangkan bagian lubang untuk memasak menggunakan alumunium yang diberi lapisan antilengket. Jadi, meskipun minyak yang digunakan sedikit dan digunakan untuk memasak telur, tidak akan lengket.

Sumber Panas
Untuk mengoperasikan mesin egg roll Ramesia ini, dibutuhkan sumber panas yang berasal dari tenaga listrik. Daya yang digunakan cukup kecil, yaitu 140 watt untuk masing-masing lubang, sehingga secara keseluruhan daya listrik yang dibutuhkan adalah 1.400 watt dengan tegangan standar 220V/1P/50Hz.

Deskripsi
Model Egg Roll Listrik ETDC10
Rate Power Every Tube 140 W, Total 1400 W
Voltage 220 V / 1 P / 50 Hz
Berat 3.9
Dimensi (cm) 41 x 21 x 23,5 cm
2. Keunggulan Mesin Egg Roll Ramesia
Untuk menjalankan usaha dengan lancar, Anda tentu harus memilih mesin egg roll yang tidak hanya berkualitas, tapi juga memiliki banyak keunggulan. Mesin egg roll Ramesia memberikan beberapa keunggulan sebagai berikut:

Memasak lebih cepat
Mesin egg roll Ramesia dibuat dengan 10 lubang untuk membuat egg roll. Dengan jumlah lubang yang banyak, Anda bisa membuat egg roll dalam jumlah banyak sekaligus dalam satu waktu. Anda bisa memberikan pelayana lebih baik dan pembeli pun akan senang karena tidak perlu menunggu lama untuk menikmati egg roll yang lezat.

Praktis
Meskipun memasak sekaligus dalam jumlah banyak, tidak perlu khawatir kerepotan atau egg roll menjadi gosong karena lupa mengangkatnya. Mesin egg roll Ramesia ini dirancang agar saat sudah matang, egg roll akan terangkat sendiri. Anda bisa langsung mengambil dan meletakkannya di piring saji. Praktis, bukan?

Mudah dibersihkan
Bahan stainless steel atau baja antikarat dikenal sebagai bahan berkualitas, yaitu kuat, tidak mudah berkarat, dan sangat mudah dibersihkan. Begitu juga dengan lapisan antilengketnya. Setiap selesai digunakan, sisa-sisa bahan makanan atau minyak yang menemel bisa dibersihkan dengan mudah. Anda bisa menjamin kebersihan egg roll yang dibuat.

Desain Menarik
Mesin egg roll Ramesia dibuat dengan desain yang menarik, sangat kompak, dan minimalis.

Mudah Dioperasikan
Dengan tombol-tombol dan fungsi mesin yang ada, mesin egg roll Ramesia ini sangat mudah dioperasikan oleh siapa saja. Cukup dengan menyalakan tombol power utama dan tombol untuk masing-masing lubang, mesin sudah dapat bekerja dan siap digunakan untuk membuat egg roll.

Kontrol Temperatur Otomatis
Dengan adanya fungsi pengontrol temperatur otomatis, mesin egg roll Ramesia sangat efektif karena 10 tube atau lubang yang ada dapat digunakan untuk memasak secara bersamaan. Pengontrol temperatur otomatis juga akan membantu egg roll matang sempurna dan merata tanpa Anda harus mengeceknya satu persatu.

Hemat Listrik
Mesin egg roll Ramesia dioperasikan dengan menggunakan daya listrik yang kecil. Karena memasak egg roll hingga matang juga tidak membutuhkan waktu lama, hanya sekitar 5 menit saja,maka konsumsi listriknya juga tidak akan besar. Jadi jangan khawatir, biaya operasional untuk menjalankan usaha dengan menggunakan mesin ini sangat hemat.

Sumber : https://ramesia.com/mesin-egg-roll/

Jenis-Jenis Plastik Kemasan untuk Bisnis


Sejarah dan Perkembangan Plastik
Sejarah plastik bermula pada tahun 1920. Seorang ahli kimia lulusan Universitas Harvard, Wallace Hume Carothers, melakukan penelitian untuk mengembangkan nilon yang pada waktu itu disebut Fiber 66. Pada tahun 1940-an, nilon, akrilik, polietilen, dan polimer lainnya mulai digunakan sebagai pengganti bahan-bahan alami yang semakin sulit didapat.

Waldo Semon, seorang ahli kimia di perusahaan ban B.F. Goodrich menemukan plastik jenis polyvinyl chloride (PVC) ketika mencoba untuk melekatkan karet dan metal. Sedangkan Ralph Wiley, seorang pekerja laboratorium di perusahaan kimia Dow, pada tahun 1933 secara tidak sengaja menemukan plastik jenis lain yaitu polyvinylidene chloride (PVDC).

Masih di tahun yang sama, dua orang ahli kimia organik, yaitu E.W. Fawcett dan R.O. Gibson dari Imperial Chemical Industries Research Laboratory menemukan polietilen. Sementara pada tahun 1938, ahli kimia Roy Plunkett menemukan teflon. Pada tahun 1940, polietilen digunakan sebagai bahan isolasi.

Penggolongan Plastik
Plastik dapat digolongkan berdasar sumber, sifat, dan kinerjanya.

Bisnis Kemasan Plastik Makanan yang Sangat Menjanjikan

Penggolongan Plastik Berdasarkan Sumbernya
Berdasarkan sumbernya, plastik bisa dibedakan menjadi polimer alami dan sintetis. Contoh polimer alami adalah kayu, kapas, karet alam, kulit binatang, dan rambut. Sedangkan polimer sintetis terdiri dari tiga jenis, yaitu:

bahan yang tidak terdapat secara alami, contohnya nilon, poliester, polipropilen, dan polistiren.
terdapat di alam tetapi dibuat melalui proses buatan, contohnya karet sintetis.
polimer alami yang dimodifikasi, seperti seluloid dan selofan.
Penggolongan Plastik Berdasarkan Sifat Fisiknya
Terdapat dua jenis plastik yang bisa dibedakan dari sifat fisiknya, yaitu:

Termoplastik, yaitu jenis plastik yang bisa didaur ulang melalui proses pemanasan ulang, seperti polietilen (PE), polistiren (PS), ABS, polikarbonat (PC)
Termoset, yaitu jenis plastik yang tidak bisa didaur ulang atau dicetak lagi karena akan mengalami kerusakan molekul jika dilakukan pemanasan ulang. Contohnya adalah resin epoksi, bakelit, resin melamin, urea-formaldehida.

No comments:

Post a Comment

Usaha Kopi Joss Menjadi Peluang Usaha yang Bagus

Kopi adalah tipe minuman yang ramai disenangi banyak kalangan baik dari remaja, dewasa hingga orang tua. aroma kopi yang sedap dan lezat sun...